www.alijayaservice.blogspot.com

Tip memilih bengkel mobil

Service mobil panggilan surabaya,
Memiliki mobil sendiri boleh jadi adalah impian setiap orang, terlebih ketika tahun 2018 sejumlah pabrikan mobil mengeluarkan varian terbaru yang terus menggoda konsumen. Ketika mobil baru sudah di tangan, salah satu perawatan yang kerap disepelekan adalah servis berkala di bengkel terpercaya.
Mungkin memilih bengkel tampak seperti hal sepele bagi sebagian orang. Namun, pernahkah Anda berpikir bahwa reputasi bengkel yang merawat mobil kesayangan akan berdampak pada kondisi dan umur produktif kendaraan?
Tidak sedikit orang yang asal memilih bengkel karena iming-iming harga servis yang murah. Apakah Anda dapat memastikan bahwa tidak ada "oknum usil" di bengkel tersebut yang dapat berakibat pada kondisi mobil Anda?
Namun demikian, bukan berarti semua bengkel murah lantas dicurigai, hanya saja hal ini patut menjadi perhatian bagi pemilik mobil. Oleh karena itu, untuk menghindari oknum-oknum nakal pertimbangkan beberapa hal berikut sebelum memilih bengkel.
Mekanik profesional dan bersetifikat
Hal mendasar yang sebaiknya Anda pertimbangkan saat akan memilih bengkel adalah mengecek kualitas tenaga kerja (mekanik) di bengkel tersebut. Umumnya, bengkel dengan reputasi bagus dan memiliki tenaga mekanik profesional akan memajang informasi tersebut di dinding dan area bengkel. Memperhatikan tenaga mekanik saat akan memilih bengkel menjadi penting untuk menghindari kesalahan pemasangan alat atau perawatan kendaraan. Malpraktik bukan cuma bisa terjadi di rumah sakit.
Bengkel memiliki sistem manajemen baik
Untuk menilai apakah sebuah bengkel memiliki sistem manajemen yang baik dapat Anda lihat ketika proses awal melakukan reservasi. Jika mulai dari proses reservasi hingga pada tahap mobil ditangani berjalan dengan lancar, artinya manajemen di bengkel tersebut baik dan Anda bisa mempercayakan kendaraan Anda di sana. Biasanya, bengkel yang baik juga akan memberikan catatan servis sehingga Anda tahu kapan mobil terakhir kali diservis dan apa masalahnya.
Suku cadang lengkap dan asli
Selain memiliki tenaga ahli profesional dan sistem manajemen yang baik, syarat bengkel yang dapat dipercaya juga tentu harus menyediakan suku cadang lengkap dan asli. Dibandingkan dengan harga suku cadang palsu atau KW memang harga suku cadang asli sedikit lebih mahal.
Akan tetapi, perbedaan harga tersebut akan menjadi tidak berarti jika dibandingkan dengan usia produktif kendaraan Anda, terlebih jika mobil Anda baru memasuki tahun kedua. Jangan sampai Anda mempertaruhkan stamina mobil karena tergiur harga miring suku cadang KW.
Saat ini, perihal urusan bengkel, Anda tidak perlu lagi mengkhawatirkan kualitas pengerjaan bengkel yang merawat kendaraan Anda jika Anda menggunakan perlindungan dari Garda Oto. Pasalnya, asuransi kendaraan Garda Oto memberikan jaminan garansi hasil kerja bengkel. Untuk memastikan kualitas perbaikan, Garda Oto memakai suku cadang asli dan berkualitas, bahkan memberikan enam bulan garansi untuk setiap hasil pengecatan.
Share on Google Plus

About ali jaya service

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

TEXT OR IMAGE FOR MOBILE HERE